Kapan Apple Resmi Rilis Ipad Pro? Ini Bocoran Spesifikasinya: Prosesor Makin Canggih Menggunakan Apple M4 

Kapan Apple Resmi Rilis Ipad Pro? Ini Bocoran Spesifikasinya: Prosesor Makin Canggih Menggunakan Apple M4 

Ilustrasi iPad pro. -(Apple)-

Di acara tersebut, Apple juga dirumorkan akan memperkenalkan iPad Air terbaru dan aksesoris iPad yang diperbarui seperti Magic Keyboard dan Apple Pencil. Laporan terkini menunjukkan bahwa Apple Pencil akan menghadirkan fitur Haptic Feedback.

Acara bertajuk 'Let Loose' yang akan diselenggarakan oleh Apple ini akan menjadi langkah awal bagi perusahaan untuk menerapkan kecerdasan buatan (AI) secara menyeluruh di acara Worldwide Developer Conference (WWDC) pada bulan Juni mendatang.


Apple akan memperkenalkan lini iPad terbaru dalam pagelaran Apple event bertema 'Let Loose' yang akan digelar pada 7 Mei 2024, dan disiarkan secara online jam 07.00 waktu setempat atau 21.00 WIB.

Baca juga: Bingung Mau Beli yang Mana? Simak Perbandingan Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy A05 VS Samsung Galaxy A05s, Siapa Juaranya? 

Baca juga: INFO! Deretan Harga iPhone 13 di iBox Bulan April Akhir 2024, Dikabarkan Sudah Turun? Cek Lengkap Beserta Spesifikasi



×

Bagi penggemar Apple yang ingin menonton acara ini, kamu dapat mengikuti secara live di YouTube atau aplikasi Apple TV.

Lalu produk apa yang akan diumumkan pada Apple "Let Loose" ini? Walau perusahaan berbasis di Cupertino tersebut tidak mengungkap langsung, dari undangan yang dibagikan bisa ditebak perangkat apa yang akan diumumkan.

Berdasarkan undangan yang beredar, animasi tangan memutar-mutar benda mengisyaratkan kehadiran Apple Pencil baru dan juga model iPad terbaru.

Rumor beredar kencang menyebutkan, model baru iPad Pro, iPad Air, dan Apple Pencil akan debut dalam acara pada bulan Mei 2024 tersebut.

Mengutip GSM Arena, Rabu (24/4/2024), perusahaan akan menggunakan panel OLED untuk seri iPad Pro dan memiliki ukuran 13 inci dan 11 inci.

Baca juga: Gak Kalah Keren Dari Iphone! 7 Ponsel Kamera Boba yang Desainnya Disebut Mirip Iphone, Ini Harga dan Spesifikasinya

Selain itu, Apple juga akan mengumumkan dua iPad Air dengan ukuran panel layar Mini LED berukuran 12.9 inci dan 10.9 inci.

Disebutkan, tablet baru Apple ini akan ditenagai oleh chipset Apple M3 dan didukung dengan Magic Keyboard generasi terkini. ***

Sumber:

im

BERITA TERKAIT

Berita Lainnya