Dulunya Tempat Bertama Patih Gajah Mada! Air Terjun di Jawa Timur ini Jadi yang Paling Tertinggi di Indonesia Karena Punya Nama
air terjun-nicolasjaegergaard/pixabay-
Namun, pesonanya tak berhenti sampai di situ. Air terjun ini juga memiliki kisah menarik yang tak boleh terlupakan.
Konon, dulunya tempat ini adalah tempat bertapa Patih Gadjah Mada untuk mencapai moksa. Mitos ini tercermin dari nama air terjun itu sendiri.
"Mada" mengacu pada Gadjah Mada, "Kari" bermakna peninggalan, dan "Pura" berarti semedi. Sebelum mencapai moksa, Gajah Mada diyakini telah bertapa di sini.
Tak hanya sebagai tempat bersejarah, air terjun ini juga diyakini sebagai air terjun abadi yang tak pernah kekeringan oleh masyarakat setempat.
Tingginya yang mencapai 200 meter menuntut pengunjung untuk berpetualang sejenak dengan melakukan trekking selama sekitar 20 menit dari pintu masuk.